Beritasaja.com, Jakarta Seorang wanita di China mengalami fenomena langka karena memiliki dua rahim.
Wanita bernama Li ini melahirkan bayi kembar dari kedua rahimnya pada bulan September 2024 lalu di Rumah Sakit Xi'an No.
4, Provinsi Shaanxi.
Kondisi ini termasuk dalam kategori kehamilan langka dan hanya dialami oleh 0,3 persen wanita di seluruh dunia.
Dikutip dari South China Morning Post, kedua rahim Li terbentuk sepenuhnya, lengkap dengan ovarium dan saluran telur, menjadikannya kasus kelainan aneh yang jarang terjadi.
Para dokter menyebutkan, hamil di kedua rahim secara alami adalah fenomena langka.
Sebelumnya, Li pernah mengalami keguguran di usia kehamilan 27 minggu akibat faktor yang belum diketahui.
Advertisement
Baca Juga
- Unik, Wanita AS Punya 2 Rahim dan Kini Mengandung Bayi di Tiap Rahimnya
- Bintang You Tube Ini Punya 2 Vagina dan 2 Rahim
- Lalui 300 Kali Uji Tes, Ilmuwan Ciptakan Rahim Buatan Untuk Bayi Prematur
Kehamilan Li pada bulan Januari 2024 menjadi sorotan medis.
Bayi laki-laki dan perempuan yang dilahirkannya berada dalam kondisi sehat meski kehamilannya berisiko tinggi.
Operasi caesar dilakukan setelah kandungan mencapai delapan setengah bulan untuk memastikan keselamatan ibu dan bayi.
Kasus wanita memiliki dua rahim bukanlah yang pertama di dunia, namun tetap menjadi fenomena yang benar-benar jarang terjadi.
Media sosial di Tiongkok ramai memperbincangkan kehamilan langka ini.
Berikut Beritasaja.com merangkum kisahnya, Selasa (1/10/2024)