Beritasaja.com, Jakarta - Bumi Pertiwi kembali digetarkan lindu di akhir pekan hari ini, Minggu (13/4/2025).
Hingga pukul 19.30 WIB, terjadi tiga kali gempa hari ini di Indonesia.
Keseluruhan informasi lindu ini seperti dilaporkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dikutip Beritasaja.com dari laman resminya www.bmkg.go.id.
Baca Juga
- Gempa Hari Ini Jumat 11 April 2025 Empat Kali Guncang Indonesia, Ini Daftarnya
- BMKG: Gempa Hari Ini Kamis 10 April 2025 Lima Kali Getarkan Indonesia
- Gempa Hari Ini Rabu 9 April 2025: Menggetarkan Indonesia Dua Kali
Gempa bumi pertama pada hari ini di akhir pekan menggetarkan pukul 03:34:44 WIB di wilayah Kairatu, Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku.
Lindu dirasakan MMI (Modified Mercalli Intensity) III di Kairatu.
Advertisement
"Pusat gempa berada di laut 13 kilometer selatan Kairatu, SBB," terang BMKG seperti dikutip Beritasaja.com dari laman resminya www.bmkg.go.id, Minggu (13/4/2025).
Lindu di Indonesia itu memiliki kekuatan magnitudo 3,4 dengan kedalaman 10 kilometer.
Episenter lindu berada pada koordinat titik 3,46 Lintang Selatan (LS)-128,36 Bujur Timur (BT).
Kemudian di pagi hari pukul 07:48:40 WIB gempa menggetarkan wilayah Kolaka Timur, Provinsi Sulawesi Tenggara.
Episenter gempa bumi berada pada koordinat titik 4,10 Lintang Selatan (LS)-121,89 Bujur Timur (BT).
Pusat lindu berada di darat 1 kilometer barat daya Loea, Kolaka Timur.
Gempa bumi dirasakan (Skala MMI) II-III di Kolaka Timur.
Gempa tersebut berkekuatan magnitudo 2,5 dengan kedalaman 5 kilometer.
Jelang sore hari pukul 14:53:26 WIB, lindu terjadi di Asmat, Provinsi Papua Selatan.
Pusat gempa berasa 105 kilometer tenggara Asmat, Papua Selatan.
Lindu yang getarkan wilayah di Indonesia ini memiliki kekuatan magnitudo 5,9 dengan kedalaman 60 kilometer.
Meski lindu bermagnitudo di atas 5, BMKG menegaskan tak berpotensi tsunami.
"Gempa tidak berpotensi tsunami," jelas BMKG.
Episenter lindu berada pada koordinat titik 5,93 Lintang Selatan (LS)-138,77 Bujur Timur (BT).