Beritasaja.com, Jakarta - Kantor KPU Jakarta Utara Jalan Baru Ancol Selatan, Tanjung Priok Jakarta Utara diteror oleh orang tak dikenal pada Kamis, 8 Agustus 2024.
Teror ditujukkan kepada Komisioner KPU Jakarta Utara Abie Maharullah Madugiri.
Terkait hal ini, polisi turun tangan melakukan penyelidikan.
Kapolsek Tanjung Priok, Kompol Nazirwan menerangkan, terduga pelaku teror berjumlah dua orang.
Mereka ketika itu datang menggunakan sepeda motor memakai helm tertutup serta memakai jaket ojek online pada Kamis 8 Agustus 2024 pukul 03.25 WIB dini hari.
Advertisement
"Pelaku ancaman dilakukan oleh 2 orang laki-laki tak dikenal (OTK).
Berhenti di depan Kantor KPU Kota Jakarta Utara, 1 orang turun dari sepeda motor langsung melempar bungkusan plastik warna hitam ke halaman Kantor KPU Kota Jakarta Utara," kata Nazirwan dalam keterangan tertulis, Jumat (9/8/2024).
Nazirwan mengatakan, bungkusan plastik berisi selembar kertas bertuliskan 'peringatan keras Abie Maharullah Madugiri, jangan kamu main-main atau keluargamu taruhannya ingat itu & camkan baik-baik'.
Selain itu, ada pula ekor bangkai ayam tanpa kepala warna putih.
Dia mengatakan, bungkusan ditemukan piket jaga di Kantor KPU Kota pukul 06.00 WIB.
"Pada saat akan menaikan bendera merah putih tiba-tiba melihat bungkusan plastik hitam yang berada di halaman Kantor KPU Kota Jakarta Utara kemudian langsung di cek dan langsung melaporkan kepada Hilmy Firdaus selaku Korlap Jagat Saksana KPU Kota Jakarta Utara," ucap dia.