Beritasaja.com, Jakarta - Byonz Research and Advisory, lembaga penelitian khusus mengenai perilaku anak muda, menyelenggarakan survei untuk mengetahui perspektif Gen Z terhadap kualitas yang diharapkan kepada calon kepala daerah.
Hasilnya, Gen Z di Indonesia luar biasa menghargai integritas.
Co-Founder Byonz Research and Advisory/ CEO Byonz Group, Zagy Yakana Berian menyatakan, 55 persen Gen Z menginginkan pemimpin dengan karakter yang memprioritaskan kejujuran dan perilaku etis.
Baca Juga
- Ketokohan Elly Lasut Dinilai Jadi Magnet Kuat Dukungan Masyarakat di Pilgub Sulut
- KPU Jabar Tetapkan 4 Pasangan Cagub-Cawagub pada Pilkada 2024
- Solusi Hindari Pinjol, Ridwan Kamil Tawarkan Program Pinjaman Tanpa Agunan
"35 persen Gen Z mempreferensi pemimpin dengan visi yang jelas dan strategis.
Mengenai penampilan, 86 persen Gen Z lebih menyukai pemimpin yang terlihat otoritatif, karena dianggap kuat, dapat dipercaya, dan proaktif," kata Zagy dalam keterangannya, Minggu (22/9/2024).
Advertisement
Zagi menyebut, sebanyak 58 persen menyebut, pemimpin harus dapat menyampaikan gagasan dengan lugas dan mampu berkomunikasi sesuai kebutuhan.
"Ada 59 persen Gen Z yang tertarik pada pengalaman kepemimpinan.
Dan hanya 31 persen yang melihat edukasi tinggi sebagai faktor penting," paparnya.
Zagy Berian, dalam paparannya mengatakan bahwa pengalaman memimpin adalah hal yang paling penting bagi Gen Z.
"Kepemimpinan itu bukan dari segi role yang ingin didapat harus punya dulu sebelumnya.
Nggak.
Tapi pengalaman kepemimpinan apapun.
Mereka ingin melihat, pernah enggak calon itu memimpin dalam hal apapun," kata Zagyz