Beritasaja.com, Jakarta - Panel Survei Indonesia (PSI) merilis hasil survei terkini terkait Pemilihan Kepala Daerah Papua Tengah atau Pilkada Papua Tengah 2024.
Hasilnya, dalam pemilihan dengan sistem noken dalam berbagai simulasi, pasangan Willem Wandik-Aloysius Giyai unggul.
Baca Juga
- Survei: Elektabilitas Rudy Mas'ud-Seno Aji Unggul Dibanding Isran Noor-Hadi Mulyadi Jelang Pilkada Kaltim
- Survei LKPI Jelang Pilgub Kaltim 2024: Bakal Paslon Rudy Mas'ud-Seno Aji Unggul dari Isran Noor-Hadi Mulyadi
- Survei LKPI Jelang Pilkada Kutai Kertanegara 2024: Elektabilitas Dendi Suryadi-Alif Unggul Dibanding Paslon Lainnya
Direktur Eksekutive PSI Dominico Bagas menjelaskan, pihaknya melakukan simulasi pertanyaan terbuka terhadap empat bakal pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah, yakni dengan simulasi pelaksanaan sistem noken 'big man dan noken gantung'
Advertisement
"Hasil survei menunjukkan pilihan masyarakat terhadap pasangan calon kepala daerah Papua Tengah Willem Wandik -Aloysius Giyai berada di urutan pertama dengan 62,7%," ujar Bagas melalui keterangan tertulis, Selasa (10/9/2024).
Kemudian, lanjut dia, posisi kedua bakal paslon Natalis Tabuni-Titus Natkime dengan 12,1%, ketiga Meki Nawipa-Denas Geley dengan 7,9%, lalu keempat atau terakhir John Wempi Wetipo-Ausilius Youw dengan 5,4 %, dan tidak memilih sebanyak 11,9%.
Bagas menjelaskan, dalam survei juga responden diminta menilai kapabilitas pasangan calon kepala daerah.
Menurut dia, kapabilitas yang dinilai dalam survei meliputi beberapa nilai yaitu visioner, intelektualitas, kemampuan memerintah governability, kemampuan tata negara, komunikasi perpolitikan, dan kepemimpinan (leadership).
"Hasil Survei menunjukkan kapabilitas pasangan Willem Wandik -Aloysius Giyai unggul dibandingkan para pesaingnya, yaitu dengan skor 89,2%.
Posisi berikutnya ditempati pasangan Natalis Tabuni-Titus Natkime dengan skor 51,7%, pasangan Meki Nawipa -Denas Geley dengan skor 49,2%, dan pasangan John Wempi Wetipo -Ausilius Youw dengan skor 47,6%," kata Bagas.