Beritasaja.com, Jakarta - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta 01 Ridwan Kamil (RK), mengatakan aktivitas ekonomi global di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat masih belum maksimal meski telah direvitalisasi.
"Kota Tua ini belum maksimal dalam pandangan kami dari sisi pergerakan perekonomian, aktivitas dan destinasi pariwisatanya," kata RK di Kota Tua, Jakarta, Selasa (24/9/2024).
Baca Juga
- Jelang Kampanye, Ridwan Kamil Minta Pendukungnya Jauhi Hoaks hingga Politik praktis Uang
- Ridwan Kamil di Deklarasi Kampanye Damai: Nomor Urut 1, InsyaAllah Juara Satu
- Hadiri Dialog Publik Seni, Ridwan Kamil Tekankan Pentingnya Kesejahteraan dalam Kesenian di Jakarta
Padahal, lanjut RK, usai berbincang dengan para pemandu travelling Kota Tua, ada asosiasi yang memperhatikan wisata di Kota Tua.
Menurut dia, masih banyak kendala-kendala sosial yang dijumpai di Kota Tua.
Advertisement
"Pedagang kaki lima mungkin yang belum teratur, parkir yang mahal oleh orang-orang yang tidak semestinya.
Bangunan kosong yang dan lain sebaginya," ujar RK.
Diketahui, kawasan Kota Tua sudah direvitalisasi Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada 2022.
Aktivasi awal kawasan Kota Tua pasca revitalisasi Kota Tua ditandai Anies dengan pembukaan Festival Batavia Kota Tua.
Adapun saat itu Festival Batavia dihelat untuk mengenalkan kawasan Kota Tua sebagai ruang ketiga yang dapat memfasilitasi aktivitas masyarakat.
Festival Batavia Kota Tua pun digelar selama tiga hari hingga Minggu 28 Agustus 2022.
Usai revitalisasi Kota Tua diharapkan jadi wajah kota di masa depan.
Dimana, Kota Tua disediakannya fasilitas bagi pejalan kaki dengan transportasi umum umum yang mudah dijangkau menuju dan dari Kota Tua.