Beritasaja.com, Jakarta - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mempertimbangkan mantan istri Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Veronica Tan dan Grace Natalie untuk menjadi bakal calon wakil gubernur di Pilkada Jakarta 2024.
Hal ini adalah opsi jika Ketum PSI Kaesang Pangarep direstui mengikuti kontestasi Pilgub Jawa Tengah.
Baca Juga
- Kaesang Serahkan Rekomendasi 11 Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024
- Kaesang Respons Keputusan Golkar Dorong Jusuf Hamka Maju Bakal Cagub Jakarta 2024
- PSI Serahkan Rekomendasi ke 15 Calon Kepala Daerah
"Mungkin nanti kami akan mendorong.
Kalau Mas Kaesang Direstui di Jawa Tengah, di Jakarta kami akan dorong Bu Veronica Tan atau Mbak Grace," kata Sekjen PSI Raja Juli di Kantor Flypower, Jakarta, Jumat (2/8/2024).
Advertisement
Raja Juli mengungkapkan, belakangan ini memang mencuat nama Veronica Tan.
Sedangkan, untuk peluang Grace Natalie situsinya kini ia sudah menjadi Staf Khusus Presiden Jokowi.
"Bisa juga kemarin Sis Natalie sebenarnya, tapi beliau sekarang menjadi stafsus presiden, sekarang akhir-akhir ini juga menguat suara untuk cawagub Bu Veronica Tan," tuturnya.
Bagaimana baiknya, PSI menyerahkan ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) pengusung Prabowo-Gibran.
Namun, untuk Pilgub Jakarta memang untuk mendorong kader PSI maju.
"Jadi artinya terserah kawan-kawan di KIM.
Nanti bagaimana terbaiknya, sementara di Jakarta kuat sekali aspirasi untuk mendorong juga kader internal PSI," ucapnya.
"Selalu kita koordinasi ngobrol-ngobrol.
Selalu kita ingin yang terbaik untuk Jakarta.
Jadi kita akan turut berdiskusi mana yang terbaik untuk rakyat Jakarta," tukas Wakil Menteri ATR/BPN ini.