Beritasaja.com, Jakarta - Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDI Perjuangan Pramono Anung berjanji akan mempercantik Jakarta International Stadium (JIS) yang menjadi peninggalan Anies Baswedan.
Pramono menyebut, di antaranya menyediakan toko yang menjual merchandise klub Persija.
Hal itu diungkap Pramono usai menerima perwakilan warga di Rumah Cemara, Jakarta Pusat, Senin (2/9/2024).
Pramono mengatakan, JIS merupakan markas Persija.
Namun, dia melihat masih ada beberapa hal yang perlu dibenahi di sisi sarana dan prasarana.
Baca Juga
- Wacana Subsidi KRL Berbasis NIK, Pramono Anung: Moda transportasi Publik Harus Fairness Bagi Siapa Saja
- Pramono Anung Terima Perwakilan Warga: Hari Ini Kita Belanja Masalah
- Bila Terpilih, Pramono Anung Siap Jika Nanti Ada Kebijakan Tak Populer yang Diambil
"Peninggalan Mas Anies di JIS yang sebenarnya sudah baik lah, cuma kurang infrastrukturnya," kata dia di lokasi, Senin (2/9/2024).
Advertisement
"Kalau mau konser macet, pasti terjadi kemacetan yang panjang.
Kalau ada sepak bola yang penontonnya lebih dari 40 ribu juga menimbulkan persoalan, maka yang begini harus diselesaikan," sambung dia.
Pramono mengatakan, JIS akan dibuat seperti stadion klub-klub besar di luar negeri.
Sehingga, jika penggemar klub Persija atau dikenal The Jakmania datang ke Stadion JIS bisa mampir ke toko-toko merchandise resmi Persija.