Beritasaja.com, Jakarta Pramono Anung yang merupakan mantan Sekretaris Kabinet mendadak menyambangi Kertanegara, Jakarta Selatan pada Selasa 15 Oktober 2024.
Di mana dia menemui Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Dipandang, pertemuan tersebut bisa dibaca untuk dukungan Pilkada 2024.
Di mana, Pramono Anung mendapatkan restu dari Prabowo.
Baca Juga
- Pramono Anung soal Nama-Nama Calon Menteri Prabowo: Saya Lihat Orang-Orang Capable
- 6 Fakta Terkait Pramono Anung Sambangi Kediaman Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara
- Dukung Pramono-Rano, Ketum Forkabi: Saya Tak Mau Pemimpin Transferan dari Luar
"Mungkin itu ada kaitannya dengan Pilkada Jakarta, mungkin untuk dukungannya Pak Prabowo ke mas Pram (Pramono Anung) paling bisa juga gitu," kata pengamat politik praktis Hendri Satrio, Rabu (16/10/2024).
Advertisement
Menurut dia, pertemuan tersebut bisa dipersepsikan apa saja.
Sebab tidak ada penjelasan juga dari Prabowo.
"Jadi bolehlah kita berpresepsi macam-macam ya.
Termasuk dukungan Prabowo untuk mas Pram di Pilkada Jakarta," ungkap Hendri.
Sebelumnya, Pramono menjelaskan, pertemuan dengan Prabowo Subianto sebatas silaturahmi semata.
Terlebih, Ketum Partai Gerindra dijadwalkan akan dilantik menjadi Presiden Republik Indonesia pada 20 Oktober 2024 mendatang.
"Ya pokoknya silaturahmi saling mendoakan, Alhamdulillah berjalan dengan baik," kata dia saat ditemui di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Pramono turut mendoakan Prabowo Subianto yang sebentar lagi akan memimpin Indonesia untuk lima tahun ke depan.
Begitu pun Prabowo, kata Pramono dia juga minta untuk didoakan karena sedang mengikuti kontestasi Pilkada Jakarta 2024.
"Saya datang ikut mendoakan dan karena saya juga maju sebagai calon gubenur minta doa juga begitu," ucap dia.
Pramono membantah, kedatangan Prabowo bukanlah untuk minta dukungan di Pilkada Jakarta.
"Tidak ada dukung mendukung wong urusan pencalonan sudah terjadi dan beliau berada pada tempat yang tidak," ujar dia.