Beritasaja.com, Jakarta - Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) sekaligus presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto berkomitmen melanjutkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Hal ini disampaikannya dalam Sidang Kabinet perdana yang dihelat di Penajam Paser Utara, Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, Senin (12/8/2024).
“IKN ini akan kita tuntaskan akan kita selesaikan dengan baik karena memang amat dibutuhkan tadi Bapak Presiden (Jokowi) sampaikan soal pemerataan dan keinginan kita juga tentang daya dukung konsentrasi kegiatan,” kata Prabowo seperti dikutip daricsiaran pers, Selasa (13/8/2024).
Baca Juga
- Prabowo Sebut Pembangunan Gedung MPR/DPR, MA dan MK di IKN Jadi Prioritas
- Prabowo Janji Kebut Pembangunan IKN, Sudah Siapkan Anggaran Besar
- Prabowo: Pak Jokowi Susah-susah Bangun IKN, Saya yang Nikmatin Pertama
Ada beberapa hal disorot Prabowo di IKN, utamanya pembangunan pusat-pusat pemerintahan seperti yudikatif, eksekutif dan legislatif yang menjadi prioritas.
Dia meyakini, anggaran yang disiapkan cukup besar untuk membangun ketiga pilar pemerintahan.
Advertisement
“Intinya adalah Ibu Kota Negeri adalah pusat pemerintahan yudikatif, eksekutif dan legislatif.
Berarti, Gedung DPR MPR RI menjadi prioritas dengan perumahan anggota DPR/MPR dan ruangan kantornya, MA/MK juga amat mendesak menurut saya,” jelas Prabowo.
Prabowo lalu mengimbau, kepada Otoritas IKN (OIKN) untuk dapat segera membuat sayembara desain pembangunan Gedung DPR/MPR RI, Gedung MA, dan MK.
Catatannya, desain tidak bertentangan atau bertrabrakan dengan desain yang sudah ada.
“Jadi, kalau bisa mungkin otoritas sudah mulai membuat sayembara untuk desain yang bagus yang tidak bertentangan atau bertrabrakan dengan desain yang sudah ada.
Kalau itu sudah selesai, sebetulnya secara substansi ibu kota pemerintah sudah bisa beroperasi di sini.
Jadi kita tidak perlu tunggu yang lain-lain.
Saya kira yang lain-lain itu akan menyusul,” yakin Prabowo.