Beritasaja.com, Jakarta Nama Eliano Reijnders kembali absen dari daftar susunan pemain (DSP) saat laga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Jepang pada Jumat (15/11/2024) di Gelora Bung Karno.
Keputusan Shin Tae-yong untuk tidak memasukkan Eliano Reijnders dalam tim kembali menjadi sorotan, terutama karena pada pertandingan sebelumnya melawan China, pemain berusia 24 tahun ini juga tidak masuk dalam DSP.
Baca Juga
- Erick Thohir Ajak Semua Presiden Federasi Sepak Bola ASEAN Nonton Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Datang ke SUGBK, Ole Romeny Tepok Jidat Lihat Timnas Indonesia Kalah Telak dari Jepang
- Man of the Match: Hidemasa Morita Bersinar dalam Laga Timnas Indonesia vs Timnas Jepang
Absennya Eliano dari line-up Timnas Indonesia untuk kedua kalinya secara berturut-turut ini tentu menimbulkan pertanyaan besar di kalangan para pendukung Garuda.
Advertisement
Terlebih lagi, penampilan terakhir Eliano adalah saat debutnya melawan Bahrain pada 11 Oktober 2024.
Adik dari Tijjani Reijnders ini bermain selama 45 menit setelah menggantikan Sandy Walsh di babak kedua.
Sayangnya, pertandingan tersebut berakhir imbang 2-2 akibat gol kontroversial di menit-menit akhir di Bahrain National Stadium.
Reijnders resmi menjadi Warga Nasional Indonesia (WNI) pada (30/10/2024), bersama dengan Mees Hilgers dari FC Twente.
Namun, sejak debut singkatnya melawan Bahrain, Eliano belum tampil lagi dalam pertandingan-pertandingan berikutnya.