Beritasaja.com, Jakarta - Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi sejumlah jabatan strategis di lingkungan hidup Polri.
Mutasi salah satunya menyasal Kapolda Jawa Tengah (Jateng) Irjen Ahmad Luthfi yang ditugaskan di kementerian.
Ahmad Luthfi dimutasi menjadi Pati Itwasum Polri penugasan pada Kementerian Perdagangan (Kemendag).
Jabatan Kapolda Jateng akan digantikan oleh Brigjen Pol Ribut Hari Wibowo yang sebelumnya menjabat sebagai Karobinkar SSDM Polri.
Baca Juga
- Polri Diminta Ekshumasi dan Autopsi Ulang Jenazah Afif Maulana, Diharapkan Libatkan Pihak Luar
- Prabowo Lempar Candaan Ini ke Kapolri dan Panglima TNI
- Kapolri: Walau Kasus Vina Sudah 8 Tahun Berlalu, Kami Memiliki Kewajiban Lakukan Pendalaman
Selain itu, Irjen Hendro Pandowo yang sebelumnya menjabat Sahli Sosial Budaya Kapolri juga dimutasi menjadi Kapolda Kepulauan Bangka Belitung.
Advertisement
Total ada 157 perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) Polri yang terkena mutasi jabatan.
Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram dengan Nomor ST/1554/VII/KEP/2014.
Surat telegram tersebut ditandatangani langsung oleh Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (ASDM) Irjen Pol Dedi Prasetyo.
Terkait hal ini, Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko membenarkan adanya mutasi tersebut.
Dia mengatakan, mutasi di lingkugan Polri ini dilakukan dalam rangka promosi, masa purna, dan tour of area.
"Tentunya mutasi personel Polri dalam rangka memberikan peningkatan untuk memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat," tandas dia.