Beritasaja.com, Jakarta Calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) menjanjikan, sekolah swasta gratis bagi peserta didik di Jakarta, jika terpilih Pilkada Jakarta 2024.
“Siapa disini yang tahun depan ingin anaknya sekolahnya gratis di swasta mana?
Kurang kencang.
Kalau kencang nanti programnya benar-benar diwujudkan,” kata Ridwan Kamil dalam orasinya di Kampanye Akbar, Lapangan Cendrawasih, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024).
Baca Juga
- Ridwan Kamil di Kampanye Akbar: Kalau Pemimpinnya Berkah, Insya Allah Persijanya Berkah
- Sejumlah Tokoh Masyarakat Hadir di Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono
- Kampanye Akbar, Pendukung Ridwan Kamil-Suswono Bentangkan Spanduk ‘Gibranku’
Menurut dia apabila menjadi gubernur Jakarta terpilih, program itu bakal langsung dijalankan pada 2025.
Sehingga, kata Ridwan Kamil, semua anak-anak di Jakarta bisa mengecap pendidikan formal gratis di pengajaran swasta.
Advertisement
“Kalau mau, pilih RIDO nomor 1.
Pasangan RIDO,” ujarnya.
Selain itu, Ridwan Kamil juga menyebut bersama Suswono bakal menyiapkan 1 juta lapangan pekerjaan di Jakarta.
Dengan begitu, lanjutnya tingginya angka pengganguran di Jakarta bisa ditekan.
“Karena pasangan Rido menyiapkan 600 ribu pekerjaan kantoran, 300 ribu pekerjaan UMKM, dan 100 ribu pekerjaan padat karya,” kata dia.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil juga menyampaikan program bagi RT/RW.
Di mana RT/RW bakal diberi anggaran Rp200 juta setiap tahun untuk membenahi permasalahan di ekologi RT/RW masing-masing.
“Siapa yang disini ingin RW-nya bersih dan jauh dari kekumuhan?
Ada program, RW masing-masing akan diberi anggaran Rp1 miliar tiap RW,” ucap dia.