Beritasaja.com, Jakarta - Sebanyak tujuh wakil tersisa Indonesia melanjutkan perjuangan pada Japan Open 2024.
Mereka melakoni babak 16 besar di Yokohama Arena, Kamis (22/8/2024).
Namun, satu di antara mereka dipastikan tersisih.
Sebab, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani harus terlibat perang saudara di nomor ganda putra.
Baca Juga
- Jadwal dan Hasil Japan Open 2024, Rabu 21 Agustus: Siapa Lolos ke Babak 16 Besar?
- Hasil Japan Open 2024: Fikri/Daniel Melaju ke-16 Besar
- Pemain Tak Disukai MU Ngotot Bertahan, 3 Wakil Indonesia Kandas di Japan Open
"Sayang harus bertemu teman sendiri lagi," ungkap Bagas pada keterangan PBSI, setelah sebelumnya bersua Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan di putaran pertama Japan Open 2024.
Advertisement
Turut berjuang dua pasangan Merah Putih lain Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.
Ada pula tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo, tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo, dan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Lihat jadwal dan dapatkan link live streaming Japan Open 2024 di halaman berikut: