Beritasaja.com, Jakarta - Ilkay Gundogan mengumumkan pensiun dari sepak bola Internasional setelah memimpin Jerman sebagai kapten di Euro 2024.
Gelandang Barcelona berusia 33 tahun itu mencetak 19 gol dalam 82 penampilan Internasional dan mengumumkan keputusannya di akun media sosial pribadi.
Baca Juga
- Baru Setahun Tinggalkan Manchester City, Bintang Barcelona Buka Peluang Reuni dengan Pep Guardiola
- 3 Pemain yang Kemungkinan Bisa Meninggalkan Barcelona Sebelum Jendela Transfer Ditutup
- 5 Pemain yang Berpeluang Tinggalkan Barcelona pada Musim Panas 2024: Jadi Sumber Dana di Tengah Krisis Finansial
"Setelah beberapa minggu mempertimbangkan, saya sampai pada kesimpulan bahwa sudah waktunya untuk mengakhiri karier tim nasional," tulisnya.
Advertisement
"Saya melihat kembali dengan penuh kebanggaan 82 pertandingan internasional untuk tanah air, sebuah angka yang tidak pernah saya impikan ketika melakoni debut untuk tim nasional senior pada tahun 2011."
Gundogan mengikuti jejaknya Thomas Muller yang pensiun dari tim nasional setelah Euro 2024, ketika Jerman tersingkir oleh Spanyol di perempat final.
Kedua pemain ini menutup babak dalam karier Internasional mereka setelah menjalani periode sulit.