Beritasaja.com, Jakarta Calon gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun mengatakan, sudah memiliki Langkah untuk mengatasi polusi udara dan menghadirkan kota hijau di wilayah Jakarta dengan didukung transportasi pribadi umum yang memadai.
Hal ini disampaikan dalam debat pamungkas Pilkada Jakarta 2024 di Golden Ballroom Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2024).
Baca Juga
- Ridwan Kamil-Suswono Janjikan Keadilan Tata Ruang untuk Bereskan Masalah Jakarta
- Debat Ketiga Pilkada Jakarta, Pendukung Ridwan-Kamil Suswono Kibarkan Bendera Parpol KIM Plus
- Siap Debat Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Latihan di Kamar Mandi
Menurut Dharma Pongrekun ada delapan Langkah diantaranya, mengurangi kemacetan dengan rekayasa tanpa lampu merah, kemudian akan memprioritaskan transpotasi umum.
Advertisement
"Tiga siapkan energi alternatif terbarukan seperti bio diesel mandiri bisa dari rumput laut, bisa dari nipah, bisa dari bakau," jelas dia.
Dharma juga mengungkapkan akan ada pembinaan dari tim ekonominya, kemudian menyediakan arsitek yang tepat.
"Kemudian kurangi penggunaan listrik, itu yang perlu kita perhatikan," jelas dia.
Dharma pun menyinggung soal pernyataan Cagub Jakarta Ridwan Kamil soal alternatif untuk mengurangi pergerakan warga di Jakarta.
"Saya menyampaikan waspada bagi yang tinggal di luar kota dan berkarya di Jakarta.
Karena apa?
Suatu saat NIK-nya akan dicabut," kata dia.