Beritasaja.com, Jakarta - Sebuah video viral di media sosial merekam seorang petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok menempel layaknya Spiderman di bagian depan mobil pick up jenis L300.
Petugas Dishub Depok disebut tengah berupaya menghentikan mobil yang diduga membawa muatan melebihi kapasitas alias overload, namun pengemudi tetap tancap gas.
Kabid Bimbingan Keselamatan dan Ketertiban Dishub Kota Depok, Ari Manggala mengatakan, peristiwa yang viral tersebut terjadi di Jalan Raya Bogor, Depok pada Selasa 7Â Januari 2025Â lalu.
Awalnya petugas Dishub sedang melakukan pengaturan lalu lintas di Simpang Depok, Jalan Raya Bogor.
Baca Juga
- Sengketa Pilwalkot Depok 2024, Paslon Imam-Ririn Cabut Gugatan di MK
- Kejari Depok Tagih Berkas Perkara Dugaan Asusila Tersangka Oknum Anggota DPRD
- DPR Turun Tangan Bantu Sandi Butar-Butar Usai Kontraknya Diputus Pemkot Depok
âYa lagi melakukan pengaturan, pengaturan biasa, petugas kami di Simpang Depok, itu kan dibagi dua shift,â ujar Ari saat dihubungi Beritasaja.com, Kamis (9/1/2025).
Advertisement
Saat melakukan pengaturan, petugas Dishub melihat sebuah mobil pikap L300 bermuatan berlebihan.
Kendaraan tersebut hendak melintas dari arah Jakarta menuju Bogor.
âSaat dimintai informasi si mobil pick up ini, dipinggirkan untuk diparkirkan, tapi tidak terima mobil pick up ini,â jelas Ari.
Pengemudi mobil berupaya melarikan diri, karena menolak saat dimintai keterangan terkait muatan yang berlebihan.
Dikarenakan petugas Dishub berada di depan mobil dan tidak dapat menghindar, sehingga berpegangan pada bagian depan mobil.
âJadi si pick up ini mendorong petugas dengan kendaraan, si petugas ini tidak bisa menghindar,â terang Ari.
Â