Beritasaja.com, Jakarta Perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan RI akan dirayakan dengan cara yang berbeda dari tahun sebelumnya.
Upacara bendera akan dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Momen tersebut juga menjadi pertama kalinya dalam sejarah.
Baca Juga
- 5 Contoh Teks Doa Upacara Bendera 17 Agustus 2024 yang Menyentuh dan Inspiratif
- 12 Amanat Upacara HUT RI ke-79, Ajak Generasi Muda Jadi Agen Perubahan
- Aturan Pengibaran Bendera Merah Putih di Rumah untuk Menyambut HUT RI ke-79
Advertisement
Bendera merah putih dan teks proklamasi menjalani prosesi kirab dari Monumen Nasional (Monas) Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (10/8/2024).
Momen ini juga mencatat sejarah, sebab kali pertamanya duplikat bendera pusaka dan teks proklamasi dibawa keluar Jakarta menuju IKN.
Hal itu juga diungkapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam unggahan Instagram.
Dalam keterangan foto, dijelaskan bahwa kirab ini adalah bagian dari peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI.
Berbagai elemen masyarakat terlibat, termasuk 180 Abang-None Jakarta, 122 Purna Paskibraka DKI Jakarta, serta siswa IPDN, politeknik, dan pamong praja.
Kesenian dan kearifan lokal turut memeriahkan kirab ini, menghadirkan nuansa budaya yang kental sepanjang perjalanan.
Estimasi perjalanan dari Bandara Halim Perdanakusuma ke IKN yaitu 1 jam 15 menit dengan jarak tempuh kira-kira 14 kilometer.
Berikut ini potret kirab Bendera Merah Putih dari Monas ke IKN, yang dirangkum Beritasaja.com dari berbagai sumber, Sabtu (10/8/2024).