Beritasaja.com, Jakarta - Pasangan Pramono Anung-Rano Karno mendaftar sebagai bakal calon gubernur (cagub) dan bakal calon wakil gubernur gubernur (cawagub) untuk Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jakarta 2024 ke Komisi Pemilihan Umum Jakarta (KPU Jakarta).
Pasangan Sekretaris Kabinet (Seskab) dan mantan Wakil Gubernur Banten itu diusung oleh PDI Perjuangan.
Rano Karno mengatakan, dirinya dan Pramono Anung akan naik oplet dari Kantor DPP PDIP di Jalan Diponegoro menuju KPU Provinsi DKI Jakarta.
Baca Juga
- 5 Fakta Terkait Kabar Mundurnya Riza Patria-Marshel Widianto dari Pilkada Tangsel 2024
- 9 Fakta Sosok Marie Antoinette yang Ramai Dibicarakan Netizen, Salah Satunya Ratu Pesta dan Judi
- 3 Fakta Terkait Putusan MK Kabulkan Parpol Bisa Usung Calon Gubernur Meski Tak Dapat Kursi DPRD
"Insyaallah ya hari ini diputuskan untuk kita daftar, bukan ke KUA ya, ke KPU.
artinya insyaAllah kita akan mulai dari DPP ya kalau namanya di Betawi kan kalau keriaan tuh mesti ada sesuatu jemerang jemrengnya kan," kata Rano Karno di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta, Rabu.
Advertisement
"Makanya insyaAllah ondel-ondel entah gamnang keromong, oplet.
Kita naik oplet.
jadi mungkin insyaAllah saya sama Mas Pram naik oplet, karena memang cari yang dekat makanya hari ini kita gantung oplet kan," sambung dia.
Kemudian, pantauan di lokasi, Pramono Anung-Rano Karno tiba pukul 11.00 WIB dan disambut jajaran komisioner KPU Jakarta.
"Selamat datang," kata Ketua KPU Jakarta Wahyu Dinata kepada keduanya di gerbang kedatangan.
Sementara itu, rupanya Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan pesan khusus kepada keduanya sebelum berangkat mendaftar Pilkada Jakarta 2024.
"Ya Bu Mega bismillah, merdeka, merdeka, merdeka berjuang.
Itu pesan Ibu Mega," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (28/8/2024).
Berikut sederet fakta terkait Pramono Anung-Rano Karno mendaftar sebagai bakal cagub dan bakal cawagub untuk Pilgub Jakarta 2024 ke KPU Jakarta dihimpun Beritasaja.com: