Beritasaja.com, Jakarta - Sebuah ledakan terjadi di sebuah rumah Nomor 32, Perumahan Taman Kencana, Jalan Kaliandra Blok C7, Cengkareng, Jakarta Barat (Jakbar) pada Kamis 1 Agustus 2024.
Menurut Kapolsek Cengkareng Kompol Hasoloan Situmorang, warga sekitar mendengar bunyi ledakan pada pukul 05.00 WIB, Kamis 1 Agustus 2024.
Kejadian itu pun mengundang perhatian warga sekitar.
Baca Juga
- 6 Fakta Terkait Kasus Dugaan Penganiayaan di Daycare Depok, Pelaku Sudah Ditangkap
- 8 Fakta Hannah Ballerina Farm, Sosok Viral yang Dijuluki Trad Wife
- 5 Fakta Terkait Polisi Tangkap Pelaku Penyebar Video Pornografi Anak di Telegram
"Saksi mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) kemudian membantu mengevakuasi pemilik rumah untuk keluar dari TKP," kata Hasoloan dalam keterangan tertulis, Kamis 1 Agustus 2024.
Advertisement
Dia mengatakan, Polsek Cengkareng bersama Polres Jakbar turun melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (olah TKP).
Olah TKP tersebut dibantu tim Detasemen Gegana Polri dan tim Puslabfor Mabes Polri, serta instansi pemerintahan lain.
"Hasil pemeriksaan, sumber ledakan berasal dari kebocoran tabung gas.
Hal itu sebagai hasil identifikasi dan olah TKP yang dilakukan oleh Tim Gegana," papar Hasoloan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menambahkan, sejumlah rumah rusak imbas ledakan tersebut.
Polisi menduga, sumber ledakan berasal dari kebocoran tabung gas.
"Ledakan mengakibatkan dua bangunan rumah hancur dan sekitar 10 rumah dan 1 musala terdampak ledakan," kata Ade Ary dalam keterangan tertulis.
Ade Ary mengatakan, ledakan menimbulkan korban luka.
Hal itu dialami oleh keluarga MAI.
Rumah yang berlokasi di Jalan Kaliandra V Blok C6 Nomor 12, Cengkareng Jakarta Barat dihuni oleh tujuh orang.
Adapun, tiga orang berusia dewasa dan 4 anak kecil.
Berikut sederet fakta terkait ledakan yang terjadi di sebuah rumah Nomor 32, Perumahan Taman Kencana, Jalan Kaliandra Blok C7, Cengkareng, Jakbar dihimpun Beritasaja.com: